KOMPUTER DALAM KEHIDUPAN MASYARAKAT

on Minggu, 07 Juli 2013
Komputer .. satu kata yang tak asing lagi di telinga kita. Alat yang sangat membantu pekerjaan bahkan semua pekerjaan manusia di zaman yang sangat modern ini. Computer bahkan bisa menjadi sahabat yang baik bagi orang – orang yang setiap harinya selalu menggunakan jasa computer, baik dalam pekerjaan maupun untuk kegiatan sehari – harinya.

Menurut istilahnya computer adalah compute atau yang artinya menghitung, dan pada dasarnya computer itu diciptakan untuk menghitung seperti kalkulator yang kita jumpai sekarang. Pada awal terciptanya computer yaitu ENIAC, kerja computer hanya sebatas menghitung saja dengan prinsip kerjanya men-switch. Pada generasi computer yang pertama ini, ukuran sangat besar bahkan seruangan besar pun hanya berisi tabung-tabung hampa pembuat computer tersebut. Kemudian dengan adanya penelitian – penelitian dan pengembangan – pengembangan tentang computer, maka terciptalah computer – computer generasi selanjutnya, sampai dengan computer yang sekarang kita gunakan.

Dari waktu – ke waktu perkembangan komputerpun makin hari makin berkembang pesat sesuai dengan kebutuhan semua masyarakat dunia yang semakin hari juga semakin meningkat. Kebutuhan akan computer dirasa sangat membantu sekali dalam kehidupan masyarakat zaman sekarang, dengan adanya computer masyarakat mampu mengembangkan potensi dirinya dan dapat mengembangkan usaha – usaha yang masyarakat rintis.

Komputer saat ini sangat berperan penting dalam kehidupan masyarakat, pengggunaannya yang positif mampu mengingkatkan daya pengetahuan kita dengan adanya internet, mampu meningkatkan taraf hidup dengan berusaha dengan internet, mampu membantu menyelesaikan pekerjaan – pekerjaan masyarakat. Tapi itu semua dapat tercapai dengan pemanfaatan computer secara positif, jika pemanfaatannya secara negatif akan menimbulkan kerugian bahkan dalam satuan yang cukup besar. Pemanfaatan computer secara negatif akan menimbulkan oknum – oknum yang tidak bertanggung jawab, salah satunya adalah penipuan.

Di zaman komputerisasi saat ini banyak sekali aplikasi – aplikasi yang diciptaan dan dikembangkan untuk bisa memenuhi kebutuhan masyarakat zaman sekarang. Oleh karena itu, computer harus bisa dimanfaatkan secara benar untuk kepentingan masyarakat luas, jangan sampai penggunaan computer malah membuat kesengsaraan pada masyarakat.


Oleh sebab itu computer diciptakan dan dikembangkan untuk kepentingan masyarakat harus dibarengi dengan pengawasan dari berbagai pihak agar penggunaannya bisa tepat sasaran dan pemanfaatannya secara maksimal. Perlu adanya pengawasan yang tegas juga dari pemerintah tentang penggunaan computer, khususnya di Indonesia itu sendiri.

0 komentar:

Posting Komentar